Pers ISB Atma Luhur – Anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia Ust. H. Zuhri M Syarizal, Lc. M.A, bersama asisten & staff mengunjungi kampus Institut Sains dan Bisnis (ISB) Atma Luhur Pangkalpinang untuk menjaring aspirasi khususnya di bidang pendidikan dan riset. Rombongan ini disambut oleh Ketua Yayasan Atma Luhur Drs. Harry Sudjikianto, MM, MBA, para warek, para dekan, para kaprodi & kabiro humas dan promosi diruang rapat ISB Atma Luhur Pangkalpinang.

Ust Zuhri mengatakan, kunjungan kerja DPD ke ISB Atma Luhur dalam rangka untuk menyerap aspirasi dan mengetahui secara langsung pendidikan & riset di Bangka Belitung. Ia menilai di tengah persaingan global sebuah negara harus melakukan konsolidasi dan kolabarasi semua elemen kekuatan negara. Di mana salah satunya adalah kalangan akademisi atau perguruan tinggi.

“Masukan konstruktif dari kajian-kajian akademik sangat diperlukan dalam mengawal kebijakan sekaligus rencana kebijakan pemerintah. Tentu dalam kacamata yang komplek dan komprehensif,” ucapnya.

Untuk itulah, Ust. Zuhri berharap pertemuan ini bisa menghasilkan masukan dan gagasan yang konstruktif demi SDM unggul, terutama di bidang pendidikan & riset. Apalagi posisi pemerintah sebagai pelayan lapisan masyarakat memiliki kepentingan dan pemahaman yang berbeda-beda. Maka harus dikawal dengan pendekatan yang kompleks dan komprehensif. Tidak bisa dari satu sudut pandang, tetapi harus multi dinamika.

“Saya sangat percaya ISB Atma Luhur sebagai kampus pertama kali dibidang ilmu komputer yang sudah sangat kompeten dalam teknologi informasi & komunikasi, mampu melakukan hal itu. Apalagi pemerintah Bangka Belitung telah membuka pintu bagi perguruan tinggi untuk melakukan kolaborasi demi percepatan pembangunan SDM di Bangka Belitung”.

Rektor ISB Atma Luhur Husni Teja Sukmana, ST, M.Sc, P.hD mengatakan, dirinya sangat menyambut baik pertemuan yang bertajuk silaturahim ini. ISB Atma Luhur berkomitmen untuk mendukung upaya-upaya SDM unggul dan mengubah dunia pendidikan untuk lebih baik.

Pada kesempatan tersebut, Ketua Yayasan Atma Luhur menyampaikan sejumlah pencapaian penting ISB Atma Luhur selama ini.  Selain itu,  Ketua Yayasan juga menyampaikan masukan kepada pemerintah terkait dunia pendidikan PTS.

 
Follow juga akun Media Sosial ISB Atma Luhur ya,jangan lupa like,comment,share & subcribe:
 
Instagram: @isb_atmaluhur
Facebook: ISB Atma Luhur
Youtube : ISB Atma Luhur TV
WA PMB : 0895-37633-8661
Link Daftar PMB ISB Atma Luhur: https://daftar.atmaluhur.ac.id/
Aplikasi PMB ISB Atma Luhur: https://play.google.com/store/apps/details?id=com.atmaluhur.pmb
Situs Web : lpk.atmaluhur.ac.id